Akhir Ramadhan, Pramuka Peduli KP didampingi Kwarda DIY Membagikan Masker di Jalan

KULON PROGO – Kegiatan Karya Bakti Lebaran yang dilaksanakan setiap tahun selalu menjadi momen tersendiri untuk Pramuka Peduli Kulon Progo. Namun, pada tahun ini dimana larangan mudik masih digalakkan oleh pemerintah membuat Pramuka Peduli Kulon Progo mengambil inisiatif lain untuk mengisi kegiatan Karya Bakti Lebaran

Sesuai arahan dari Kwarda DIY pada rapat sebelumnya yang menghimbau Kwartir Cabang di DIY untuk mengadakan kegiatan selama Karya Bakti Lebaran. Pramuka Peduli Kulon Progo membagikan takjil, paket masker dan desinfektan kepada masyarakat Kulon Progo (11/05/2021)

Kegiatan yang berlangsung sore hari ini didampingi oleh Tim Kwarda DIY yang sedang melakukan kunjungan Karya Bakti Lebaran di Kwarcab se-DIY. Dalam pelaksanaannya, terhitung 200 paket masker dibagikan kepada masyarakat Kulon Progo di perempatan Nagung, Bendungan.

Sebelumnya, disampaikan oleh Kak Bambang Sasongko (Kokok) dalam sambutannya di Gubug Pramuka yang menghimbau kepada Pramuka Kulon Progo untuk memberikan contoh dan teladan yang baik bagi masyarakat khususnya dalam melakukan protokol kesehatan dan pemakaian masker.

“Yang tidak kalah penting adalah kita, Pramuka untuk memberikan contoh supaya menjadi teladan kepada masyarakat”, ujar Kak Kokok.

Diketahui, selama setengah jam pembagian masker, ada beberapa masyarakat yang belum menggunakan masker sehingga Pramuka Peduli Kulon Progo memberikan prioritas untuk dibagikan paket masker kepada mereka dan memberikan contoh pemakaian masker yang tepat.